Senin (10/05) Bertempat di halaman kecamatan Gunungpuyuh, Bapak Aries Ariandi Selaku Camat Gunungpuyuh memimpin langsung kegiatan apel rutin, yang di hadiri oleh seluruh karyawan ASN dan NON ASN se Kecamatan Gunungpuyuh. Apel kali ini merupakan apel terakhir di bulan Ramadhan sebelum menghadapi libur panjang Idul Fitri.
Dalam apel tersebut Bapak camat selaku pembina apel, menuturkan beberapa pembahasan kepada peserta Apel. diantaranya mengenai Vaksinasi Covid-19 terhadap lansia yang berdomisili di Wilayah Kecamatan Gunungpuyuh. Mengingat Vaksinasi sangatlah penting dan menjadi prioritas di saat pandemi Covid-19 saat ini.
Kemudia di bahas juga mengenai Pelaksanaan Zakat Fitrah yang harus benar-benar terorganisir sehingga tidak lagi memakan waktu yang panjang dalam pelaksanaannya, di targetkan pengumpulan selesai maghrib dan dapat sesegera mungkin di salurkan ke Baznas.
Larangan Mudik bagi ASN juga menjadi pembahasan penting dalam apel kali ini, mengingat pandemi Covid -19 masih belum tuntas. Maka untuk menekan laju penularan, ASN dan NON ASN di harapkan tidak melaksanakan mudik tahun ini. larangan tersebut di barengi dengan Sanksi yang berlaku jika Mudik di laksanakan oleh Para ASN Kecamatan Gunungpuyuh
0 Komentar